Pasar Burung Sukahaji, Bandung


Anda penggemar burung? Cobalah sewaktu-waktu mampir ke Pasar Burung Sukahaji. Keramaian akan terasa di tempat ini. Bahkan, pengguna jalan pun biasanya penasaran jika tidak melihat ke pinggir jalan demi melihat kerumunan orang yang sedang melihat-lihat atau membeli burung. "Aroma" seputar burung akan menyeruak menusuk hidung Anda. Pasar Burung Sukahaji  ini terletak di perempatan Jl. Lingkar Selatan (Jln. BKR) persis perempatan antara Jalan BKR dengan Jalan Jamika dan Jalan Pagarsih. Terletak di dekat perempatan Pasirkoja-Jamika atau sebelah barat Festival Citylink. Walaupun pasar rakyat ini kurang tertata, namun bagi para penggemar burung tempat ini menjadi "surga" tersendiri bagi mereka. Buktinya, hampir setiap hari ribuan pengunjung datang ke tempat ini. 

Para pelanggan dan pembeli buruang di pasar ini bukan saja dari Bandung, namun juga dari daerah lain. Karena tempatnya yang terkesan acakadut sampai luber ke pinggir jalan, tidak heran kadang menjadi biang kemacetan. Apalagi ditambah lokasinya persis dekat stopan. Mengapa para penggemar burung menyukai pasar ini? Selain koleksi burung di pasar ini termasuk lengkap juga kebutuhan akan burung (seperti pakan dan kandang) tersedia lengkap. Konon, pasar burung ini termasuk terbesar ke-5 di Indonesia.

Sejarah Pasar Burung Sukahaji
Menurut sejarahnya, pasar ini berdiri sejak tahun 1994 ini. Adapun jumlah pedagang di sini ada sekitar 150 pedagang burung serta hewan lainnya di atas tanah seluas 5.800 m2. Pasar yang berlokasi di ujung jalan Babakan Ciparay ini, buka dari pagi hingga sore hari. Adapun menyangkut harga, burung-burung yang dijual harganya bervariasi, tentunya sesuai dengan kualitasnya. Harganya sendiri ada yang puluhan ribu rupiah, juga ada yang berkualitas super atau langganan juara lomba-lomba yang nilainya bisa puluhan hingga ratusan juta rupiah.

Di sini pun dijual hewan-hewan lain, seperti ayam, bebek, dan angsa. Di petshop tradisional ini, dijual juga anjing (hias maupun penjaga), kucing, marmut, hamster, tupai, tikus putih, kelinci, kelelawar, burung hantu hingga yang menjadi favorit, seperti merpati balap. Untuk harga, sebenarnya Anda tinggal pandai adu tawar dengan pedagangnya. Tapi jika Anda penggemar burung sejati, tidak akan sulit untuk menebak harga dari burung yang dijajakan di sini. Anda bisa mendapatkan harga yang sesuai dengan kualitas burung yang ada.

Untuk penjualnya sendiri ada yang memang matuh alias sudah lama jualan di sini dan ada juga penjual dadakan. Penjual dadakan ini biasanya yang memanfaatkan bahu jalan untuk berjualan. Sebagai informasi juga, hari Minggu atau hari libur para pengunjung biasanya lebih membludak. Jadi, siap-siap saja jika Anda harus merasakan atmosfer kebisingan jalan, padatnya lalu lalang orang, kicauan burung, teriakan pedagang, dan bau-bau khas dunia burung. Namun, inilah ciri khasnya belanja di pasar ini!

Pasar Burung Sukahaji
Jln. Peta, Bojongloa Kaler, Kota Bandung
[lihat peta]
Video Pasar Burung Sukahaji tonton di sini

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pasar Burung Sukahaji, Bandung"

Posting Komentar